Wali Kota Makassar Disoroti Aktivis

Foto Andi Khiyarullah.

UJARAN.MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar meluncurkan aplikasi Makassar Recover dalam sistem pelayanan administrasi warga. Dalam aplikasi Makassar Recover, setiap masyarakat wajib memiliki QR Code. QR Code tersebut juga dijadikan syarat bisa menerima pelayanan Pemerintah seperti mengurus KTP, Kartu Keluarga (KK), dan juga syarat masuk ke sejumlah tempat umum termasuk mall, Rabu (14/07/21).

Presma Universitas Djuanda Bogor 2020, Andi Khiyarullah mengapresiasi dan mendukung terobosan pelayanan adimistrasi menggunakan teknologi tersebut.

“Saya mengapresiasi peningkatan pelayanan Pemerintah Kota Makassar kepada masyarakatnya. Namun, saya menyayangkan Wali Kota Makassar, Danny Pomanto terkait hal ini, berdasarkan video yang beredar di media sosial, Danny seakan mengancam tidak akan melayani masyarakat Kota Makassar yang tidak memiliki QR Code,” ujarnya.

Berdasarkan video yang beredar di sosial media Danny Pomanto lewat pernyataan, “Jangan ko menyesal kau tidak bisa mengurus apa-apa di pemerintah kota karena tidak ada QR Code-mu”. Disamping itu, Danny Pomanto juga mengatakan “kalau tidak mau tidak apa-apa. Kita juga syukur juga, kita ringan- ringan juga tugasnya.”

Sumber: https://www.instagram.com/p/CROST4pJwx_/?utm_medium=copy_link

Menurut Khiyar dari pernyataan ini, Danny seakan-akan menyepelekan masyarakat yang tidak memiliki QR Code untuk mendapatkan pelayanan dari pemerintah, padahal sudah sewajibnya masyarakat mendapatkan haknya dalam mendapatkan pelayanan aparat pemerintah

“Suatu kewajiban bagi pemerintah untuk melayani seluruh masyarakat Kota Makassar tanpa membeda-bedakan apalagi membatasi akses dan pelayanan publik. Sebab, pernyataan tersebut juga dikhawatirkan akan timbul kesalah pahaman atau pemikiran negatif kepada Pemerintah Kota Makassar yang seakan tidak mampu lagi untuk melayani seluruh masyarakat Kota Makassar,” lanjutnya.

“Saya berharap Pemerintah Kota Makassar menyampaikan apapun yang berkaitan dengan program pelayanan masyarakat dengan sebijak-bijaknya dan mengedukasi secara optimal kepada seluruh masyarakat Kota Makassar. Akan menjadi kebanggaan tersendiri ketika masyarakat pun bisa menerima seluruh program Pemerintah Kota Makassar dengan pemahaman yang baik dan juga bisa dipastikan tidak ada penolakan terhadapnya,” tutup Khiyar.

Penulis : Acculk

0 Comments