GenBI Gelar Voli Perkuat Solidaritas dan Kesehatan Jasmani

Generasi Baru Indonesia (GenBI) menggelar acara GenBI Jasmani Volly Editiondi Lapangan Serbaguna Phinisi UNM, Jalan Mapala Raya, Rappocini. 

UJARAN, MAKASSAR, 13 Oktober 2024 — Generasi Baru Indonesia (GenBI) menggelar acara GenBI Jasmani Volly Editiondi Lapangan Serbaguna Phinisi UNM, Jalan Mapala Raya, Rappocini. 

Acara tersebut diikuti oleh berbagai tim dari anggota GenBI dengan tujuan mempererat solidaritas serta menjaga kesehatan jasmani melalui olahraga voli.

Acara ini tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga momen penting untuk memperkuat hubungan persaudaraan antaranggota GenBI. Kegiatan tersebut berhasil membangun semangat kerja sama dan sportivitas di antara peserta yang terlibat.

"Melalui kegiatan ini kami berharap mampu mempererat hubungan antar anggota GenBI dan juga mempersiapkan latihan fisik bagi anggota," ujar Muh. Gunawan, Staff Deputi Kesehatan GenBI. Ia menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kontribusi nyata untuk menciptakan generasi yang sehat dan berprestasi.

Kegiatan dimulai dengan pengisian daftar hadir oleh para peserta, kemudian dilanjutkan dengan pertandingan voli yang diadakan secara bergantian. Suasana yang akrab dan santai membuat para peserta bisa menikmati permainan sekaligus bercengkrama di sela-sela giliran bermain.

GenBI Jasmani diharapkan menjadi agenda rutin untuk terus mempererat tali silaturahmi antaranggota. Selain itu, acara ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan jasmani melalui kegiatan fisik yang menyenangkan.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, GenBI optimis dapat menciptakan generasi yang tidak hanya berprestasi dalam akademik, tetapi juga memiliki tubuh yang sehat dan kuat.

0 Comments