UJARAN.CO.ID, MAKASSAR – Perumda Air Minum (PDAM) Kota Makassar akan melakukan pengerjaan koneksi pipa HDPE 450mm di Jl. KIMA Raya II Makassar pada Sabtu, 11 Januari 2025, pukul 15.00 WITA. Proses pengerjaan ini diperkirakan berlangsung selama 1x24 jam dan berpotensi mengganggu distribusi air di sejumlah wilayah.
Wilayah yang terdampak meliputi KIMA, Makassar Te’ne, Kapasa, Lantebung, Ir. Sutami, Paccerekang, Akasia, Bontoa (Dampang), Kampung Mula Baru, Bonto Jai, Jl. PU, Rusun KIMA, Mutiara Gading, Pasar Niaga Daya, Parumpa, Komp. AL Biring Romang, serta Kawasan Pergudangan Parangloe.
Direktur Utama PDAM Kota Makassar, Beni Iskandar, menjelaskan bahwa pengerjaan ini merupakan bagian dari upaya peningkatan kualitas dan keandalan layanan distribusi air bersih. “Proyek koneksi pipa ini sangat penting untuk meningkatkan suplai air di kawasan industri dan pemukiman. Kami berkomitmen menyelesaikan pekerjaan ini tepat waktu demi kenyamanan pelanggan,” ujar Beni Iskandar.
Beni juga meminta masyarakat yang terdampak untuk bersiap dengan cara menampung air sebelum waktu pengerjaan dimulai. “Kami menyarankan pelanggan untuk menyimpan air secukupnya sebagai antisipasi gangguan layanan selama proses pengerjaan berlangsung,” tambahnya.
Pengerjaan koneksi pipa ini diharapkan dapat memperkuat jaringan distribusi air, khususnya di wilayah industri dan pemukiman padat. Menurut Beni, PDAM Kota Makassar terus melakukan perbaikan infrastruktur guna memastikan pasokan air tetap optimal dan merata di seluruh wilayah.
Lebih lanjut, Beni mengimbau pelanggan yang mengalami gangguan air selama proses pengerjaan berlangsung agar segera melaporkan melalui Hotline Pengaduan PDAM Makassar di 0811-4641-123 atau Telepon 1500411. “Kami siap menerima laporan dan menindaklanjuti keluhan pelanggan dengan cepat,” tegasnya.
Meskipun pengerjaan ini dapat menyebabkan ketidaknyamanan sementara, PDAM Makassar menegaskan bahwa langkah ini diambil demi kepentingan jangka panjang. “Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan ini dan berharap masyarakat dapat memahami pentingnya perbaikan infrastruktur demi kelancaran layanan air bersih,” kata Beni.
Selain meningkatkan jaringan pipa, PDAM Makassar juga berencana melakukan pemeliharaan rutin secara berkala di beberapa titik strategis. Hal ini bertujuan untuk mengantisipasi kebocoran dan gangguan distribusi air di masa mendatang.
PDAM Makassar mengajak seluruh pelanggan untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga kelestarian air dan mendukung program peningkatan layanan. “Mari kita bersama-sama menjaga infrastruktur yang sudah ada dan mendukung program PDAM untuk pelayanan yang lebih baik,” tutup Beni.
Untuk informasi lebih lanjut, pelanggan dapat mengakses website resmi www.pdamkotamakassar.co.id atau mengikuti media sosial PDAM Makassar.
0 Comments